The Urheka Project : Mimpi Dalam Mimpi

"All that we see, or seem, is but a dream within a dream." - Edgar Allan Poe, A Dream Within A Dream, 1846.

Friday, August 29, 2008

Workshop Meditasi Kesehatan Bali Usada

Workshop Meditasi Kesehatan Bali Usada

Merta Ada, Sehat dan Bahagia dengan Pikiran Harmonis

Kehidupan modern yang sibuk sering memicu stress. Akibatnya kita menjadi rentan terhadap berbagai penyakit.

Merta Ada adalah seorang ahli meditasi kesehatan yang dianugerahi “People of the Year for Bali” tahun 2003 oleh Bali Post untuk kontribusinya kepada sesama. Melalui meditasi Bali Usada, Merta Ada telah membantu banyak orang untuk menyembuhkan diri mereka sendiri. Ia mengajarkan bagaimana harmonisasi pikiran dapat membawa ketenangan jiwa dan menyembuhkan berbagai penyakit yang ada dalam tubuh kita.

Menurut Merta Ada, pikiran buruk bisa menimbulkan penyakit jasmani dan menimbulkan trauma. Sementara pikiran yang harmonis adalah pikiran yang berkualitas, yang ketika muncul selalu lembut, penuh cinta kasih, tenang, seimbang, sadar dan bijaksana. Pikiran harmonis ini akan memberikan energi baik pada tubuh yang mendorong penyembuhan terjadi dan tubuh pun terasa lebih kuat dan sehat.

Dalam meditasinya, Merta Ada akan mendorong kita bagaimana mengharmoniskan pikiran dan memaksimalkannya untuk hidup yang lebih sehat dan bahagia dari dalam diri kita sendiri.

Ikuti 4 Jam Workshop Meditasi Kesehatan Bali Usada bersama Bapak Merta Ada
Sabtu, 18 Oktober 2008 pukul 08.30 – 13.00 WIB
The Occasion, Dharmawangsa Square, Jakarta Selatan

Tiket :
• Early bird Rp 450.000,00 (pembelian s/d 18 September 2008)
• Normal Rp 500.000,00 (pembelian setelah 18 September 2008)
• Transfer ke BCA 040.149966.0 a/n Merta Ada
• Fax bukti pembayaran ke nomor 021 – 8517326 dengan mencantumkan nama Anda

Anda akan mendapatkan:
• Pengetahunan tentang tubuh dan pikiran
• Teori harmonisasi pikiran dan bagaimana melatihnya lebih kuat
• Praktek langsung sehingga Anda dapat melakukan meditasi sendiri di rumah
• CD latihan harmonisasi pikiran dan bagaimana membuat tubuh lebih sehat
• Manual teknik meditasi Bali Usada
• Coffee break & lunch

Informasi lebih lanjut hubungi:
• Bali Usada, TB Gramedia Matraman Lantai 1, Jl. Matraman Raya No. 46 – 50, Jakarta Timur.

Contact person:
• Nia 0838 – 8122955
• Asmat 021 – 8517326

Harmonisasikan pikiran Anda dan temukan kebahagiaan sejati. Hidup adalah sebuah pilihan. Jika rutinitas kerja dan problema hidup membuat Anda stress, apakah Anda akan terus menjalaninya atau mencoba untuk berdamai dengannya?

Labels:

2 Comments:

Blogger Unknown said...

gue pengen banget ikutan
tapi 18 oktober kita lagi ada acara di sekolah....
sayang banget ya....

7:09 PM  
Blogger astrid savitri said...

baca hasilnya aja deh :P

9:03 AM  

Post a Comment

<< Home