The Urheka Project : Mimpi Dalam Mimpi

"All that we see, or seem, is but a dream within a dream." - Edgar Allan Poe, A Dream Within A Dream, 1846.

Monday, April 30, 2007

Lone Eagle

LONE EAGLE

1/
terbang bebas
di langit lepas
: sunyi

2/
melayang tinggi
di atas bumi
: sepi

Sawangan, 24 Februari 2007

Urip Herdiman K.

Sunday, April 29, 2007

Bangun Dari Mimpi

BANGUN DARI MIMPI

bertahuntahun ia berjalan dalam gelap tidak melihat matahari bahkan tidak mengenal bayangannya sendiri dan hanya ditemani sunyi sepanjang waktu lalu tibatiba suatu malam terdengar suara dalam mimpi,”keluarlah dari gelap, carilah terang, lihat bayanganmu dan berpikirlah ke depan. semua akan menjadi sejarah. lalu mengapa kau tidak meninggalkan jejak?”

Bedahan, 12 September 2006 - Jakarta, 30 April 2007

Urip Herdiman K.

Thursday, April 26, 2007

The Moon and The Jablai

THE MOON AND THE JABLAI

rembulan di langit
aku di bumi
bercakapcakap

“aku kesepian,”
katanya padaku.
“sendiri menebar mimpi!”

“aku kesepian,”
kilahku padanya.
“selalu mimpi sendiri!”

Sawangan, 4 Maret 2007

Urip Herdiman K.

Wednesday, April 25, 2007

Alpha et Omega Heri et Hodie

ALPHA ET OMEGA HERI ET HODIE

1/
di dalam bahagia dan gembira suka dan tawa kaya dan sejahtera
Tuhan serasa hadir di sana
walau orangorang itu sering lupa dan tidak mengingat-Nya

di dalam bencana dan musibah duka dan tangis miskin dan menderita
Tuhan seakan absen di sana
walau orangorang itu selalu berdoa dan mengingat-Nya

2/
Tuhan, maaf
aku hanya punya kritik dan tidak punya puja atau puji untuk-Mu
tetapi dalam kritikku tetap ada cinta
selalu

Sawangan - Jakarta, 10 - 20 April 2007



Urip Herdiman K.

Catatan :
Meminjam judul puisinya Dami N. Toda
dalam antologi puisinya Buru Abadi.

Di Dadanya yang Indah Itu...

DI DADANYA YANG INDAH ITU...

kulihat ka’bah
di antara
dua kaki bukitnya

Pondok Labu, 14 Februari 2007

Urip Herdiman K

Sisa Purnama di Tengah Musim Hujan

SISA PURNAMA DI TENGAH MUSIM HUJAN

bulan telanjang
dikepung awan
- bulat

Sawangan, 6 Februari 2007

Urip Herdiman K.

Sunday, April 22, 2007

Santorini Dalam Hujan Pagi

SANTORINI DALAM HUJAN PAGI

1/
biarlah hujan turun
berdansa di luar
memperlambat kita

2/
ada Santorini
di sini, saat ini
dalam gelap mobilmu

Cinere, 14 Februari 2007

Urip Herdiman K.

Catatan :
Santorini, satu nomor klasik milik Yanni.

Astrologi

ASTROLOGI

bintangbintang adalah tempat paling tinggi
untuk menggantungkan mimpi di langit
dan melihat bintangbintang
seperti membaca peta perjalanan
menuju masa depan yang tidak pasti

Sawangan, 22 April 2007

Urip Herdiman K.

Wednesday, April 18, 2007

Just The Two of Us

JUST THE TWO OF US

kita tinggalkan gereja st. antonius di kotabaru
menyusuri jalan sepi
di bawah rerimbunan pohon mahoni
melewati deretan toko bunga
lalu kau mencopot sepatumu
dan menggantinya dengan sandal

lalu kita menyeberangi jalan
melintas di atas kali code
masuk ke suryotaman
hingga kita duduk berdua di lesehan

suara langkah kaki kuda menarik andong
memecah genangan air

hmm...rasanya aku melihat si penyanyi dan peniup saxophone
di balik tirai hujan

hujan masih turun
di dalam becak hanya kita berdua
aku melihat siluet wajahmu dari samping

“I see the crystal raindrops fall
And the beauty of it all
Is when the sun comes shining through...”

dan kau bercerita banyak tentang duniamu
undangan profesor amerika dan beasiswa fullbright
aku memainkan pendulum di atas telapak tanganmu

hanya kita berdua yang coklat
sementara yang datang dan pergi putih semua
: apakah ini masih jogja

lalu kau ambil topi baret hitamku
dan bertanya,
“apakah aku sudah mirip penyanyi jazz?”

“And darling when the morning comes
And I see the morning sun
I want to be the one with you...”

hingga akhirnya taksi mengantarkan kita
kembali ke depan losmen
sesaat aku menatapmu
..........................

“Just the two of us
We can make it if we try
Just the two of us...”

...dan hujan masih turun sampai pagi

Sawangan, 25 Maret 2007 - Jakarta, 13 April 2007

Urip Herdiman K.

Dentang Lonceng Dari Hergest Ridge Hingga St. Antonius

DENTANG LONCENG DARI HERGEST RIDGE
HINGGA ST. ANTONIUS

1/
suara apa yang begitu mempesona dan mistis?
aku tak akan ragu mengatakannya,
pastilah lonceng

suara lonceng selalu membuat pikiran dan perasaanku
melayang jauh mundur ke masa silam
- kehidupan sebelum sekarang
pada suatu saat di suatu tempat...
mungkin dahulu aku seorang rahib atau pastur

2/
aku suka suara lonceng
sejak membaca beberapa novel yang berkisah tentang cinta
dan dihiasi sura lonceng yang semayup

pernah juga aku menonton film koboi
tentang sebuah kota yang porak poranda
dan sebuah geraja di tengah pertempuran
dengan loncengnya yang bergoyang diterjang peluru

tetapi yang paling nyata saat mendengarkan musikmusik rock
aku suka mendengarkan hergest ridge dari mike oldfield
yang dentang loncengnya memecah keheningan malam kelam
ada juga in the lap of the gods milik alan parsons
yang terdengar begitu jauh dan anggun
seolah akan ada para dewa yang lewat
atau high hopes dari pink floyd
yang gemanya mengayunayun

lalu seperti apa bunyi dentang lonceng gereja di kotabaru
yang didengar erika dan anton senja itu,
bertahuntahun lampau?

3/
ia menjemputku di losmen
lalu kami naik becak melewati malioboro
membelah sepenggal kota

gereja yang teduh dengan lukisanlukisan berlatarbelakang jawa
menghiasi dinding
suasana yang membumi
dan bilahbilah bambu di tengah menandai sedang ada renovasi

di dalam gereja, di tengah misa
tibatiba ia berkata padaku,
“wanitawanita dari kalangan kami banyak terbentur cinta
dengan priapria yang berbeda iman.”

hohoho...
ah, apa ia pikir cuma mereka saja?
hahaha...
aku tertawa di dalam hati
kadang dunia begitu sempit seperti hanya selebar daun kelor saja
tetapi kadang bisa begitu luas tanpa batas
: aku pun selalu terbentur pada wanita yang berbeda iman

4/
di luar, senja telah jatuh
kami berdiri di bawah menara
berbincangbincang

beberapa kali aku menatap ujung menara
menanti bunyi itu
hingga akhirnya kudengar dentang lonceng gereja
: teng...teng...teng...

sembilan kali berbunyi dengan jarak yang teratur
dan kemudian semakin cepat semakin rapat

kutatap ujung menara itu,
“rasanya terlalu dekat,”
pikirku.
“kurang syahdu.”

5/
sampai akhirnya
suatu senja di tengah hujan yang mengguyur lebat
tiga minggu kemudian menjelang paskah
kau kirimkan bunyi dentang lonceng gereja itu padaku
lewat sms

: teng...teng...teng...

begitu lama seperti katamu
“ya, untuk mendengarnya yang syahdu,
kurasa harus dari jauh,”
gumamku sendiri

jauh dalam waktu, jauh dalam jarak
bahkan tanpa perlu melihat di mana lonceng itu berada
dentang lonceng itu ternyata sudah berada dalam kepalaku...

Jogja, 18 Maret 2007 - Jakarta, 12 April 2007

Urip Herdiman K.

Catatan :
Gereja St.Antonius terletak di kawasan Kotabaru, Jogja.

Tuesday, April 17, 2007

Sejarah

SEJARAH

debu yang tertinggal
di belakang
jarum jam

Sawangan, 11 April 2007

Urip Herdiman K.

Labels:

Monday, April 16, 2007

Nasib Tuhan

NASIB TUHAN

Tuhan menciptakan manusia
yang menerima
atau menolak-Nya

Depok, 14 April 2007

Urip Herdiman K.

Labels: